Hubungan antara aktivitas pemasaran, kesan kualitas, kesadaran merek dan asosiasi merek terhadap loyalitas merek pada Nike

Purwoko, Ferdian Dwi (2018) Hubungan antara aktivitas pemasaran, kesan kualitas, kesadaran merek dan asosiasi merek terhadap loyalitas merek pada Nike. Bachelor thesis, Universitas Pelita harapan.

Full text not available from this repository.

Abstract

Aktivitas pemasaran merupakan aspek penting untuk dapat berjalannya suatu pemasaran. Dengan melakukan aktivitas pemasaran yang baik, dapat mendorong pembelian dan hubungan antara konsumen dengan merek. Lebih lanjut, beberapa merek tidak melakukan aktivitas pemasaran dengan baik untuk dapat berjalannya suatu pemasaran hal ini dibuktikan dari studi yang dilakukan dengan aspek sponsor acara dan promosi non harga masih jarang ditemui pada penelitian sebelumnya. Peneliti terdorong melakukan penelitian agar mengetahui dampak yang terjadi pada aktivitas pemasaran jika semua aspek berjalan dengan baik. Penelitian ini menggunakan satu variabel dependen yaitu loyalitas merek dan tiga variabel intervening yaitu kesan kualitas, kesadaran merek dan asosiasi merek. Citra toko, dukungan selebritis, sponsor acara, iklan cetak, iklan web, promosi penjualan dan promosi non harga sebagai variabel independen. Penelitian juga ini membahas mengenai hubungan antar masing-masing variabel. Penelitian ini menggunakan paradigma kuantitatif dengan menggunakan jenis penelitian deskriptif. Obyek penelitian yang digunakan yaitu merek Nike. Sedangkan unit analisis yang digunakan adalah individual. Peneliti melakukan metode pengumpulan data berupa kuesioner dengan 40 indikator yang diberikan secara personal dengan menggunakan skala pengukuran yaitu interval Likert 5 poin. Pengambilan sampel adalah non-probabilitas sampling, dengan mahasiswa Universitas Pelita Harapan sebagai sampelnya. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 68 untuk studi pendahuluan dan 200 untuk studi penelitian aktual Analisa data yang digunakan berupa alat ukur structural equation modeling (SEM). Berdasarkan analisa data yang dilakukan terdapat sepuluh hipotesis yang didukung dan sembilan hipotesis yang tidak didukung pada merek Nike. Studi ini juga memberikan beberapa kontribusi teoritis, implikasi manajerial dan saran untuk penelitian selanjutnya.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Creators:
CreatorsNIMEmail
Purwoko, Ferdian DwiNIM00000002936UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSihombing, Sabrina OktoriaNIDN0316107002sabrina.sihombing@uph.edu
Additional Information: SK 11-13 PUR h ; 31001000080045
Uncontrolled Keywords: aktivitas pemasaran; kesan kualitas; kesadaran merek; asosiasi merek; loyalitas merek.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: University Subject > Current > Faculty/School - UPH Karawaci > Business School > Management
Current > Faculty/School - UPH Karawaci > Business School > Management
Depositing User: Mrs Veronica Fitri Astuti
Date Deposited: 03 May 2021 07:24
Last Modified: 26 Jan 2024 03:05
URI: http://repository.uph.edu/id/eprint/25756

Actions (login required)

View Item View Item